Selasa, 06 Oktober 2020

LOKER KOORDINATOR SURVEI DAN ENUMERATOR di Sikus Indonesia

 *LOWONGAN UNTUK KOORDINATOR SURVEI DAN ENUMERATOR:*


Sabtu, 3 Oktober 2020



Siklus Indonesia, yang berkantor di Jakarta, akan melakukan kegiatan survei *“Hambatan dan Pendukung Layanan TBC Berbasis Pasien di Sektor Swasta di Indonesia”*. Untuk kegiatan tersebut, Siklus Indonesia akan merekrut Koordinator Survei dan Enumerator untuk pelaksanaan pengambilan data, yang akan dilaksanakan di 6 wilayah. Koordinator dan Enumerator yang terpilih akan bekerja di wilayah tersebut, yaitu:


1. Jakarta Utara

2. Jakarta Selatan

3. Kabupaten Gresik

4. Kota Denpasar

5. Kota Medan

6. Kota Samarinda


Periode kegiatan: Oktober s/d November 2020 (durasi kontrak: 30 hari)


*1. KOORDINATOR SURVEI (Kode KS)*


Koordinator Survey bertanggung jawab untuk:

• Melakukan koordinasi secara aktif dengan Dinkes Kabupaten/Kota, organisasi seperti PETA dan Aisyiah, serta dengan fasilitas kesehatan.

• Melakukan komunikasi secara berkala antara petugas enumerator dan anggota tim studi tentang kemajuan studi selama proses pengumpulan data.

• Membantu layanan kesehatan yang dipilih dalam mengidentifikasi calon responden.

• Memastikan proses rekrutmen responden sesuai dengan protokol penelitian dan SOP dari perawat di fasilitas kesehatan terpilih.

• Memastikan dilakukannya pendokumentasian pelaksanaan studi di setiap fasilitas kesehatan terpilih, misalnya dengan logbook.

• Mengembangkan peranan petugas enumerator dan jadwal wawancara dengan responden terpilih.

• Membantu petugas enumerator melakukan wawancara, khususnya pada saat wawancara yang pertama dilaksanakan.

• Memberikan laporan kemajuan pelaksanaan studi kepada anggota studi. Jika perlu, dapat berkontribusi untuk pengembangan laporan kemajuan studi.


Kualifikasi untuk Koordinator Survei:

• Minimum memiliki gelar Sarjana dalam bidang Kesehatan Masyarakat atau yang berhubungan dengan kesehatan (misalnya kedokteran, farmasi, keperawatan, dll).

• Memiliki pengalaman minimal 3 tahun melakukan penelitian kesehatan atau survei kesehatan. Memiliki pengalaman dalam penelitian TB akan menjadi nilai tambah.

• Berpengalaman melakukan mobile survey dan mampu melakukan verifikasi data secara online dan real-time.

• Memiliki keterampilan komunikasi yang baik dan mampu melakukan pendekatan untuk berkoordinasi dengan tim studi, termasuk TBPS PI, lembaga penerima dana, Dinkes Kabupaten/Kota, dan fasilitas kesehatan.



*2. ENUMERATOR (kode EN)*


Enumerator bertanggungjawab untuk:

• Berkoordinasi secara rutin dengan Dinkes Kabupaten/Kota, fasilitas kesehatan yang terpilih, dan CSO lainnya seperti PETA dan Aisyiah.

• Mengidentifikasi calon responden bersama dengan staf fasilitas kesehatan yang terpilih dan koordinator studi.

• Memastikan perekrutan responden sesuai dengan protokol dan SOP studi.

• Memastikan dokumentasi pelaksanaan studi di setiap fasilitas kesehatan yang terpilih. Pendokumentasian dibuat dalam format pencatatan harian atau disebut 'logbook'.

• Melakukan wawancara dengan responden terpilih di setiap fasilitas kesehatan.

• Melaporkan proses pengumpulan data harian kepada koordinator studi, termasuk tantangan yang ditemui selama pengumpulan data.


Kualifikasi untuk Enumerator:


• Kandidat harus memiliki pengalaman sebagai pewawancara untuk setidaknya di dua survei kuantitatif yang dilakukan di tingkat kabupaten/kota. 

• Pengalaman melakukan survei yang terkait dengan layanan kesehatan kabupaten/kota.

• Mampu melakukan pendekatan dan berkomunikasi dengan baik kepada responden.

• Mampu menggunakan tablet sebagai perangkat pengumupulan data.

• Memiliki perhatian pada detil.

• Bersedia bekerja secara mobile untuk menjangkau responden. 



Aplikasi dapat dikirimkan dengan melampirkan CV melalui email ke: 

tbps.siklusindonesia@gmail.com  

selambat-lambatnya *Rabu, 7 Oktober 2020 pukul 16.00 WIB*, dengan mencantumkan subject posisi dan lokasi yang dipilih, seperti: *“KOORDINATOR SURVEI – Kota Medan”*. Hanya kandidat yang memenuhi kriteria yang akan dihubungi untuk proses seleksi selanjutnya.


Terima kasih 🙏

Loker Enumerator Solopos Institute

 *LOWONGAN* Solopos Institute, sebuah lembaga pelatihan jurnalistik dan riset di Solo,  tengah mempersiapkan riset pasar di kawasan Soloraya...